Resep Makanan Bayi 6-12 Bulan Sehat, Kreatif, Lezat

Ini adalah beberapa contoh resep makanan bayi 6 bulan pertama yang mungkin bisa anda jadikan sebagai tambahan koleksi menu makanan anak anda.

Akan tiba masanya dimana ASI ekslusif saja belum cukup untuk mencukupi kebutuhan gizi bayi Anda, disinilah dibutuhkan tambahan nutrisi dari Makanan pendamping ASI (MPASI) ketika usia bayi sudah menginjak 6 bulan. Resep MPASI berikut juga kaya akan nutrisi, sehat, dan banyak variasinya. Mudah-mudahan bisa mengatasi keluhan ibu terhadap anak yang susah makan.

Secara alamiah sebenarnya bayi akan memperlihatkan tanda-tanda berikut apabila ia sudah membutuhkan makanan sapihan pertama kali (first weaning food):
  • Berat Badan adalah 2x BB lahir
  • Sudah mampu mengangkat kepala
  • Sudah dapat didudukkan tanpa ditopang
  • Tangan mulai melakukan gerakan menggengam
  • Senang apabila diberi makanan/minuman yang didekatkan padanya
  • Kadang-kadang memperlihatkan gerakan mengunyah

Tekstur makanan bayi pertama (MPASI) hendaknya berbentuk semi padat karena akan memudahkan bagi sistem pencernaan bayi. Buah dan sayur serta tepung beras diberikan dalam bentuk yang sudah dihaluskan (puree), yang lembut dan basah (cukup cairan tapi tidak terlalu cair). Disamping itu juga sebaiknya dimasak tanpa menggunakan minyak, margarin atau lemak yang berlebihan karena lemak lebih sulit dicerna daripada zat gizi yang lain.

Contoh nasi tim

Contoh daftar menu makanan bayi 6 bulan yang sehat, bergizi, variatif:


Bubur susu Manis

Bahan:
  • 3 sdm tepung beras halus
  • 200 ml susu formula

Cara pembuatan:
  • Larutkan dahulu tepung beras halus dengan susu formula. Aduk sampai rata
  • Panaskan dengan api kecil. Aduk perlahan sampai kental, meletup-letup, dan matang.
  • Angkat, aduk sampai panasnya berkurang. Tuang ke dalam mangkuk bayi. Sajikan.

Bubur Kentang Brokoli Kaldu Ayam

Bahan:
  • 100 gram kentang, kupas, bersihkan, kukus, dan haluskan
  • 40 gram brokoli, cuci bersih
  • 100 ml air matang/kaldu ayam tawar
Cara pembuatan:
  • Haluskan brokoli dan kaldu ayam tawar dengan blender hingga benar-benar lembut
  • Tuang brokoli dan kentang yang sudah halus, aduk, dan masak hingga matang
  • Jika sudah matang masukkan ke dalam mangkuk, hidangkan


Bubur Susu Sayuran

Bahan:
  • 3 kuntum brokoli rebus
  • 1 sdm wortel parut, rebus
  • 200 ml susu formula
  • 1 sdm tepung beras halus

Cara pembuatan:
  • Haluskan brokoli dan wortel dengan blender hingga lembut lalu tambahkan dengan sedikit arit matang
  • Campur dengan tepung beras halus, lalu cairkan dengan susu formula
  • Masak dengan api kecil sambil terus diaduk sampai bubur matang dan mengental
  • Angkat, aduk sampai panasnya berkurang. Tuang ke mangkuk bayi. Sajikan.

Bubur Susu Kacang Hijau

Bahan:
  • 80 gram kacang hijau kupas kulit, haluskan
  • 200 ml susu formula
  • 1 gram gula merah

Cara pembuatan:
  • Campur kacang hijau halus dengan susu formula, aduk hingga kacang hijau larut
  • Tambahkan gula merah sambil diaduk hingga gula merah tercampur ke dalam adonan
  • Masak dengan api kecil sambil diaduk sampai bubur matang dan mengental
  • Jika bubur susu kacang hijau terlalu kental, anda bisa menambahkan sedikti air panas
  • Angkat, tunggu panasnya berkurang, tuangkan kedalam mangkuk bayi, lalu sajikan

Puree pisang halus lembut

Bahan:
  • 1 buah pisang yang sudah matang
  • Air matang secukupnya
Cara pembuatan:
  • Keruklah daging pisang dan tempatkan dalam mangkuk
  • Beri sedikit air atau secukupnya untuk mengencerkan
  • Puree siap dihidangkan

Puree Alpukat

Bahan:
  • 100 gram alpukat, ambil daging buahnya
  • 100 ml ASI atau susu formula (sesuai usia) yang sudah dilarutkan dengan air matang
Cara pembuatan:
  • Haluskan daging alpukat bersama dengan ASI/susu formula hingga kedia bahan tercampur rata dan benar-benar lembut
  • Tuangkan ke mangkuk bayi, dan sajikan

Puree Labu Kuning

Bahan:
  • 100 gr labu kuning
  • 100 ml jeruk baby
Cara pembuatan:
  • Kupas dan potong-potong labu kuning. Kukus labu kuning hingga matang dan empuk. Angkat
  • Haluskan labu kuning bersama air jeruk baby dengan blender
  • Saring bubur labu kuning hingga mendapatkan tekstur yang halus. Sajikan

Puree Jambu Biji

Bahan:
  • 100 gr jambu biji
  • 100 ml air jeruk baby
  • 50 ml ASI perah/susu formula

Cara pembuatan:
  • Kupas dan potong-potong jambu biji
  • Tambahkan air jeruk baby, haluskan dengan blender. Saring dan tuang dalam wadah.
  • Tuang ASI perah, aduk hingga tercampur rata.

Catatan:

Untuk bayi yang berusia 6 sampai 7 bulan, yang terpenting adalah tekstur makanan yang masih lembut. Usahakan agar tidak menggunakan campuran daging atau ikan karena biasanya bayi masih sangat sensitif terhadap makanan yang beraorma amis. Sumber menu anak sebaiknya juga berasal dari bahan organik, tanpa MSG, pewarna buatan.
Nasi Tim bisa dimakan bayi saat sudah berusia 9-12 bulan.

Snack bayi bisa diperkenalkan saat balita sudah masuk umur 7-9 bulan untuk melatih pertumbuhan gigi.

Beberapa jenis baby foods yang cocok untuk dijadikan snack sehat adalah
  • Potongan buah, sayuran yang empuk (wortel rebus, pear rebus, apel, dll)
  • Roti bakar oles keju
  • Biskuit tanpa gula

Anda bisa melihat menu makanan bayi 6 bulan keatas lainnya dibawah ini: